Kas Kecil (Petty Cash)
Dalam perusahaan, transaksi
pengeluaran uang begitu banyak. Ada pengeluaran uang yang jumlahnya relatife
kecil dan ada pula pengeluaran yang jumlahnya relatife besar. Uang tunai yang
di sediakan untuk pengeluaran yang jumlahnya relatife kecil di sebut Kas Kecil
atau Petty Cash. Contohnya membeli perlengkapan seperti alat tulis,
materai dan sebagainya.
Uang tunai tersebut di serahkan
kepada kasir kas kecil dan ia bertanggung jawab untuk melakukan pembayaran yang
jumlahnya relatif kecil. Apabila uang yang ada di kasir kas kecil sudah
mencapai batas minimum, maka kasir kas kecil mengajukan permintaan penggantian
dengan melampirkan bukti pengeluaran kas kecil dan buku kas kecil.
Sebelum di bentuk kas kecil,
terlebih dahulu harus menentukan jumlah uang tunai yang di butuhkan oleh kas
kecil selama periode tertentu misalnya satu bulan.
Ada dua metode untuk membukukan kas
kecil yaitu :
1.
Metode Dana Tetap (Imprest Method)
Kasir kas kecil menerima uang tunai
dan melaksanakan pembayaran sesuai ketentuan yang telah di tetapkan. Jika sisa
uang sudah mencapai batas minimum kasir mengajukan permohonan untuk memperoleh
penggantian dengan memperlihatkan bukti pengeluaran kas kecil. Besarnya
penggantian sebesar pengeluaran yang telah dilakukan sehingga saldo kas kecil selalu
tetap seperti semula.
2.
Metode Fluktuasi (Fluktuation Method)
Perbedaan antara metode dana tetap
dengan metode fluktuasi sebagai berikut:
- Dalam metode dana tetap, pengeluaran yang
dilakukan oleh kasir kas kecil tidak di buat jurnal sedangkan dalam metode
fluktuasi pengeluaran yang di lakukan oleh kasir kas kecil di buat jurnal.
- Dalam metode dana tetap, Besarnya penggantian
sebesar pengeluaran yang telah dilakukan sehingga saldo kas kecil selalu
tetap seperti semula. sedangkan dalam metode fluktuasi pengisian
kembali tidak harus sebesar pengeluaran yang di lakukan.
- Dalam metode dana tetap, saldo kas kecil tetap
(seperti semula) sedangkan dalam metode fluktuasi saldo kas kecil
berubah-ubah (tidak tetap)
v
Contoh soal
!
PT. TANJUNG MEKAR mulai 1 April 2002
membentuk kas kecil dengan menggunakan metode dana tetap (imprest method) dan
metode fluktuasi (fluktuation method). Pengisian kembali kas kecil setiap
seminggu sekali pada awal bulan. Pada tanggal 1 April di bentuk kas kecil Rp
350.000. uang tersebut di serahkan kepada kasir kas kecil .
Selama seminggu pertam selam bulan
april kas kecil telah mengeluarkan uang dengan rincian sebagai berikut :
Pembayaran
perlengkapan Rp 70.000
Pembayaran telepon
Rp 60.000
Pembayaran rekening listrik
Rp 80.000
Pembelian perlengkapan
Rp 50.000
Pembayaran beban
lain-lain Rp 40.000 +
Jumlah
Rp.300.000
Dik
: Saldo Rp 2.500.000
Diminta:
a. Metode Dana Tetap (Imprest Method)
b. Metode Fluktuation (Fluktuation Method )
v Penyelesaian !
a. Metode Dana Tetap (Imprest Method)
Pada tanggal
1 April di bentuk kas kecil Rp 350.000, di buat dalam bentuk jurnal.
Jurnal Pembentukan Kas Kecil
Tanggal
|
Nama. Perkiraan
|
Debet
|
Kredit
|
April
|
Kas kecil
|
350.000
|
-
|
1
|
Kas
|
-
|
350.000
|
Selam
seminggu pertama dalam bulan April kasir kas kecil telah mengeluarkan uang
dengan perincian sebagai berikut :
3 April membeli perlengkapan Rp 70.000
4 April membayar rekening telepon
Rp 60.000
5 April membayar rekening listrik
Rp 80.000
6 April membeli perlengkapan Rp
50.000
7 April membayar
bensin
Rp 40.000 +
Jumlah
Rp.300.000
Transaksi di atas oleh kasir kas kecil akan di catat dalam buku kas kecil sbb:
Buku Kas Kecil
Tanggal
|
Keterangan
|
Debet
|
Kredit
|
Saldo
|
April 1
|
Pembentukan
kas kecil
|
350.000
|
-
|
350.000
|
April 3
|
Perlengkapan
|
|
70.000
|
280.000
|
April 4
|
Rekening
telepon
|
|
60.000
|
220.000
|
April5
|
Rekening
listrik
|
|
80.000
|
140.000
|
April 6
|
Perlengkapan
|
|
50.000
|
90.000
|
April 7
|
Bensin
|
|
40.000
|
50.000
|
Pada tanggal 10 April 2002 kas kecil di isi kembali ,
rinciannya sbb:
Jurnal Pengisian Kembali Kas
Tanggal
|
Nama Perkiraan
|
Debet
|
Kredit
|
April 10
|
Perlengkapan
|
120.000
|
|
|
Beban
telepon
|
60.000
|
|
|
Bebab
listrik
|
80.000
|
|
|
Beban
bensin
|
40.000
|
|
|
Kas
|
|
300.000
|
Dari jurnal
di atas, kas kecil tidak mengalami perubahan, saldo kas kecil tetap Rp. 350.000
dan di posting kedalam buku besar kas kecil.
Buku Besar Kas Kecil
Tanggal
|
Keterangan
|
Debet
|
Kredit
|
Saldo
|
April 1
|
Pembentukan kas kecil
|
|
|
|
Kas
Tanggal
|
Keterangan
|
Debet
|
Kredit
|
Saldo
|
April 1
|
Saldo
|
|
|
2.500.000
|
April 1
|
Kas kecil
|
|
350.000
|
2.150.000
|
April 10
|
Perlengkapan
|
|
120.000
|
2.030.000
|
|
Beban
telepon
|
|
60.000
|
1.970.000
|
|
Beban
listrik
|
|
80.000
|
1.890.000
|
|
Beban
bensin
|
|
40.000
|
1.850.000
|
Jadi saldo
kas kecil pada tanggal 31 April adalah sebesar Rp 1.850.000
b. Metode Fluktuation (Fluktuation Method)
Jurnal untuk
mencatat pembentukan kas kecil sebagai berikut:
Jurnal Pembentukan Kas Kecil
Tanggal
|
Nama. Perkiraan
|
Debet
|
Kredit
|
April
|
Kas kecil
|
350.000
|
-
|
1
|
Kas
|
-
|
350.000
|
Selama seminggu pertama dalam bulan April kasir kas
kecil telah mengeluarkan uang dengan perincian sebagai berikut :
3 April membeli perlengkapan Rp 70.000
4 April membayar rekening telepon
Rp 60.000
5 April membayar rekening listrik
Rp 80.000
6 April membeli perlengkapan Rp
50.000
7 April membayar
bensin
Rp 40.000 +
Jumlah
Rp.300.000
Setiap terjasi pengeluaran kas harus di buatkan jurnal
sbb :
Jurnal
Tanggal
|
Nama Perkiraan
|
Debet
|
Kredit
|
April 3
|
Perlengkapan
|
70.000
|
-
|
|
Kas kecil
|
-
|
70.000
|
April 4
|
Beban
telepon
|
60.000
|
-
|
|
Kas kecil
|
-
|
60.000
|
April5
|
Beban
listrik
|
80.000
|
-
|
|
Kas kecil
|
-
|
80.000
|
April 6
|
Perlengkapan
|
50.000
|
-
|
|
Kas kecil
|
-
|
50.000
|
April 7
|
Beban
bensin
|
40.000
|
-
|
|
Kas kecil
|
-
|
40.000
|
Untuk mencatat
pengisian kembali kas kecil, pada tanggal 10 April 2002 kas kecil di isi
kembali sebesar Rp 200.000 maka jurnalnya :
Jurnal Pengisian Kembali Kas
Tanggal
|
Nama Perkiraan
|
Debet
|
Kredit
|
April 10
|
Kas kecil
|
200.000
|
-
|
|
Kas
|
-
|
200.000
|
Setelah
pengisian kembali, saldo kas kecil sebesar Rp 250.000 (tidak seperti semula)
yaitu Rp. 300.000, jadi berfluktuasi lebih kecil.
Buku Kas Kecil
Tanggal
|
Keterangan
|
Debet
|
Kredit
|
Saldo
|
April 1
|
Pembentukan
kas kecil
|
350.000
|
|
350.000
|
April 3
|
Perlengkapan
|
|
70.000
|
280.000
|
April 4
|
Beban
telepon
|
|
60.000
|
220.000
|
April 5
|
Beban
listrik
|
|
80.000
|
140.000
|
April 6
|
Perlengkapan
|
|
50.000
|
90.000
|
April 7
|
Beban
bensin
|
|
40.000
|
50.000
|
April 8
|
Pengisian
kembali
|
200.000
|
|
250.000
|